Leptospirosis merupakan infeksi bakteri yang disebabkan oleh strain leptospira.
Penyakit ini paling sering ditularkan dari hewan ke manusia ketika orang
dengan dengan luka terbuka dikulit melakukan kontak dengan air atau
tanah yang telah terkontaminasi air kencing hewan, bakteri juga dapat
memasuki tubuh melalui mata atau selaput lendir. Hewan yang umumnya
menularkan infeksi kepada manusia adalah tikus, musang, opossum, rubah,
musang kerbau, sapi atau binatang lainnya. Karena sebagian besar di
indonesia penyakit ini ditularkan melalui kencing tikus, leptospirosis
popular disebut penyakit kencing tikus. Meskipun lebih umum didaerah
tropis, daerah perkotaan non-tropis dengan tingkat sanitasi rendah juga
menemui lebih banyak kasus, terutama selama bulan-bulan musim panas dan
musim gugur. Sebagian besar daerah perkotaan yang terkena merupakan
kota-kota besar di negara berkembang.
Penderita penyakit leptopirosis tidak
perlu mengkhawatirkan masalah makanan karena tidak ada pantangan khusus
untuk penyakit ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar